Korean Food Kkoldak Review

Siapa yang suka jajanan korea? Siapa yang suka Oppa Korea? Hahhaa.. iya Oppa Korealah masa Opa-Opa.. hehhe.. Hari ini aku mau review jajanan korea walaupun late post tapi gakpapa ya.

https://m.facebook.com/kkuldak.id/

Kalian pasti udah tau dong Kkoldak itu apa?. Yup Kkoldak adalah jajanan korea yang artinya ayam madu kalau dalam bahasa inggris artinya honey chicken, ada beberapa jenis menu yang di jual disini, ada honey chicken original, honey chicken spicy, dan honey chicken curry dan honey chicken BBQ. Menu lain diantaranya ada tteokbokki, tatertot, dan lunch box juga ada loh. Harga mulai sekitaran 20 ribuan sampai dengan 70 ribuan aja guys. Karena keburu laper aku beli honey chicken spicy lunch box.

Kkuldak Honey Chicken

Soal rasa sih lumayan yah dari bintang 1 sampai 5, bintang 3 lah.. rasanya gurih, rasa pedesnya bercampur dengan rasa manis dari madunya pas, hanya minusnya tepungya tebel banget daripada ayamnya.. ya maklumlah ya, mungkin karena harga ayam lagi naik hehhe.. tapi gakpapa selagi rasanya enak.

Buat Kalian yang males datang langsung ke tempatnya, kalian bisa order lewat Go-Food, disana juga tersedia semua menunya, kalian tinggal pilih yang mana kalian suka, di order dan tinggal tunggu di rumah, gak perlu macet-macetan di jalan, selagi menunggu kalian bisa mengerjakan aktivitas kalian yang lain. Yuk di order, siapa tau kalian juga suka.

Alamat :
Palembang Icon Lantai 3, Jalan POM IX, illir barat 1, Palembang.

Kunjungi Websitenya :
Instagram : Kkuldak Instagram
Facebook : Kkuldak Facebook
Website : Kkuldak Website

Tidak ada komentar:

Posting Komentar